4 Obyek Wisata Bukit Kelam
| Penulis: Agnes Luckyda
Pemandangan Bukit Kelam begitu mempesona, membentang hijau dan asri. Bukit Kelam berlokasi di Kecamatan Kelam Permai, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat. Berjarak sekitar 20 km dari kota Sintang dengan waktu tempuh sekitar 7-8 jam.
Bukit Kelam merupakan cagar alam yang kaya akan flora dan fauna karena keanekaragaman hayatinya. Pemerintah Kabupaten Sintang menata kawasan tersebut sebagai Taman Wisata Alam (TWA) Bukit Kelam.
Bukit kelam merupakan salah satu tempat wisata yang wajib di kunjungi terutama bagi pecinta wisata alam dan panjat tebing atau rock climbing. Selain itu, terdapat empat obyek wisata Bukit Kelam:
Gua Maria
Setelah melewati anak tangga menuju ke puncak Anda akan dikejutkan dengan tempat unik yang satu ini, nama tempat itu adalah Gua Maria Bukit Kelam. Kunjungan rohani ke Gua Maria tidak hanya ramai didatangi oleh masyaakat Sintang namun juga masyarakat luas dari berbagai negara.
Replika Perjalanan Salib Yesus
Sebagai destinasi religius pengunjung juga dapat melihat replika dari kisah perjalanan Salib Yesus sampai ke masa terakhir-Nya sebelum akhirnya disalibkan.
Kolam Ikan Besar
Air pada kolam merupakan air yang berasal dari bukit yang terus mengalir. Di dalam kolam ada berbagai macam ikan berukuran besar. Pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan cara memberi makan ikan di kolam dengan membeli makanan ikan di pedagang seharga Rp 5.000,-.
Mini Zoo
Mini zoo yang menjadi spot interaksi dengan fauna. Hewan yang ada diantaranya rusa, aneka, burung dan kelinci. Rusa di biarkan bebas dalam kadang yang luas. Sedangkan burung dan kelinci ada di kandang yang lain.
Sumber : Celebes ID.com